Penjabat Gubernur tetap mendorong pengembangan jenis hortikultura lain yang sudah lebih dulu menjadi sumber pendapatan bagi warga di Sulbar.
"Komoditas lainnya tetap lanjut seperti kelapa sawit, coklat, cengkeh silahkan tidak ada larangan. Semakin banyak usaha masyarakat semakin bagus," kata Bahtiar.
Baca Juga:
Pj Gubernur Sulbar Imbau Pemerintah Daerah Jaga Kelestarian Ekosistem Lingkungan dari Kerusakan
Sebelumnya, Penjabat Gubernur Sulbar juga mendorong pengembangan pisang cavendish di Provinsi Sulbar. Pisang cavendish memiliki potensi ekspor yang cukup besar, apalagi Provinsi Sulbar dikenal sebagai salah satu daerah penghasil pisang.
"Permintaan ekspor pisang dari 65 negara baru bisa kita penuhi sekitar 35 persen. Jadi, potensi ekspor pisang cavendish ini cukup menjanjikan, apalagi pasarnya sudah jelas dan Sulbar termasuk salah satu daerah penghasil pisang di Indonesia," terang Bahtiar.
[Redaktur: Sutrisno Simorangkir]