Sulbar.WahanaNews.co - PLN Icon Plus, sebagai Subholding Beyond kWh dari PLN menandatangani kerjasama strategis dengan China Mobile untuk mengembangkan Solusi Digital dan Smart Home sebagai solusi terintegrasi untuk perusahaan dan masyarakat di Indonesia.
Penandatanganan kerjasama ini dilakukan oleh Direktur Utama PLN Icon Plus, Ari Rahmat Indra Cahyadi dengan Daniel Zhang, Managing Director PT China Mobile Indonesia disela-sela acara Indonesia-China Business Forum (ICBF) di Beijing, China beberapa waktu lalu.
Baca Juga:
PLN Icon Plus Hadirkan ICONNEXT, Pameran Futuristik Terbesar di Indonesia
Melalui jalinan kerjasama ini, PLN melalui PLN Icon Plus akan memperluas penetrasi penggunaan teknologi Digital dan Smart Home di Indonesia.
Adapun solusi smart and green terintegrasi yang dihadirkan oleh PLN ini dapat memberikan kemudahan serta kenyamanan bagi masyarakat dalam mengontrol berbagai perangkat rumah tangga secara otomatis melalui aplikasi PLN Mobile.
Dengan adanya teknologi Smart Home, diharapkan akan tercipta rumah yang lebih cerdas, efisien energi, dan berkelanjutan.
Baca Juga:
PLN Icon Plus Hadirkan ICONNEXT, Pameran Futuristik Terbesar di Indonesia
"Saya mengapresiasi jalinan kerjasama yang dilakukan oleh PLN Icon Plus, Subholding Beyond kWh dari PLN dengan China Mobile. Kerjasama ini mempunyai potensi yang sangat besar, dan oleh karenanya maka segenap lini di PLN siap mendukung dan mensukseskan kerjasama ini" ujar Darmawan Prasodjo, Direktur Utama PLN, dikutip Jumat (20/10/2023).
Sementara itu, Direktur Utama PLN Icon Plus, Ari Rahmat Indra Cahyadi, menyatakan bahwa kerjasama ini merupakan langkah strategis PLN Icon Plus dalam mewujudkan visi untuk memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat dalam hal energi dan teknologi yang terintegrasi.
"Kami sangat berharap bahwa dengan kerjasama ini dan digabungkan dengan solusi yang dimiliki PLN Icon Plus, akan menghadirkan solusi digital Smart dan Green," ujarnya.