WahanaNews - Sulbar | Peningkatan kapasitas kelompok pemberdayaan masyarakat berlangsung di aula Desa Panetean, Kecamatan Aralle, Kabupaten Mamasa, Provinsi Sulawesi Barat (Sulbar), Sabtu 14 Oktober 2023.
Kegiatan yang dilaksanakan Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (LHK) ini dihadiri langsung anggota Anggota DPR RI Dr. H. Suhardi Duka, MM sebagai mitra kerja di Komisi IV.
Baca Juga:
Anugerah Lingkungan Proper 2023 Digelar, PGN Sabet 9 Penghargaan
Hadir juga Ir. Jusman kepala balai besar konservasi Sulawesi Selatan Barat (Sulselbar), Fikal Kepala Desa Panetean, Taufik Anggota DPRD Kabupaten Mamasa Fraksi Partai Demokrat, serta lebih seratus warga sebagai peserta.
Kades Panetean, Fikal menyampaikan terimakasih atas kunjungan Suhardi Duka yang akrab disapa SDK untuk masyarakat di Kecamatan Aralle dan Bumal (Buntu Malangka) yang sempat hadir.
Taufik juga menyampaikan rasa terima kasih atas perhatian Suhardi Duka untuk Kabupaten Mamasa.
Baca Juga:
Indonesia Siapkan 5 Langkah Capai Nol Sampah dan Emisi pada 2050
Beliau sudah banyak membantu menyalurkan bantuan untuk pertanian dan pemberdayaan masyarakat di Mamasa, kita doakan semoga terus dapat berjuang untuk masyarakat Sulbar. Sebab beliau satu-satu yang cukup vokal di Senayan dalam menyuarakan Sulawesi Barat, ucapnya.
Ditempat yang sama, Kepala Balai Konservasi Besar Sulawesi Selatan Ir. Jusman, juga menyampaikan terima kasih atas kehadiran anggota Komisi IV DPR RI ditengah kesibukannya.
"Kegiatan ini bagian dari bentuk komitmen beliau sebagai anggota DPR RI Dapil Sulbar," ucapnya.