WahanaNews-Sulbar | Manajemen PLN Unit Induk Wilayah (UIW) Sulselrabar pada Selasa, mengunjungi sejumlah pelanggan di Provinsi Sulawesi Selatan, Sulawesi Tenggara dan Sulawesi Barat sebagai wujud apresiasi terhadap pelanggan.
Kunjungan tersebut dalam rangka peringatan Hari Pelanggan Nasional (Harpelnas) setiap 4 September, sekaligus menjadi momen refleksi bagi PLN untuk terus meningkatkan layanan kepada pelanggan.
Baca Juga:
Tangani Transisi Energi, PLN Bentuk Divisi Khusus
Manager Customer Experience PLN UIW Sulselrabar Hardi mengatakan PLN melakukan kunjungan pelanggan untuk mendengarkan suara pelanggan dan mendapatkan masukan atas pelayanan PLN.
“Kami hadir untuk memberikan apresiasi sekaligus meminta masukan-masukan perbaikan terkait dengan layanan kelistrikan, feedback tersebut diharapkan agar PLN dapat memberikan pelayanan yang lebih baik lagi,” ujar Hardi di Makassar.
Komitmen ini dilakukan PLN sejalan dengan semangat pemulihan ekonomi nasional melalui listrik yang andal sesuai dengan slogan Pulih Lebih Cepat, Bangkit Lebih Kuat bersama Pelanggan.
Baca Juga:
PLN Butuh Dana Rp10.953 Triliun demi Net Zero Emission 2060
Kunjungan ini dilakukan oleh seluruh Manager Unit Pelaksana Pelayanan Pelanggan (UP3) dan Manager Unit Layanan Pelanggan (ULP) di Wilayah kerja PLN Unit Induk Wilayah Sulawesi Selatan, Sulawesi Tenggara dan Sulawesi Barat.
Pelanggan yang dikunjungi di antaranya pelanggan industri, bisnis, pemerintahan, sosial hingga rumah tangga.
Pelanggan bisnis yang dikunjungi PLN pada kesempatan ini yaitu Nipah Mall yang menggunakan listrik PLN dengan daya 6.930.00 VA.