Sulbar.WahanaNews.co, Mamuju - Pemerintah Provinsi Sulawesi Barat (Sulbar) menargetkan kelahiran 4.630 ekor sapi pada tahun 2024 melalui program inseminasi buatan (IB).
"Tahun ini disiapkan sebanyak 8.925 dosis program IB untuk mencapai target kelahiran sapi sebanyak 4.630 ekor," kata Kepala Dinas Tanaman Pangan, Hortikultura dan Peternakan (DTPHP) Provinsi Sulbar, Syamsul Ma'arif, di Mamuju, Kamis (7/3/2024).
Baca Juga:
Puluhan Sapi di Kecamatan Paguyaman Diduga Mati Karena Diracun Orang Tidak Dikenal
Ia mengatakan, pada 2023 pihaknya menggunakan 6.904 dosis untuk program IB dan hasilnya angka kelahiran sapi di daerah itu mencapai 5.009 ekor atau melampaui target sebanyak 4.725 ekor.
Ia berharap program IB tahun ini juga dapat melebihi target yang ditetapkan karena dosis yang digunakan tahun ini lebih banyak.
"Pemerintah Sulbar terus berupaya meningkatkan populasi ternak sapi sekaligus memperbaiki kualitas genetiknya melalui kegiatan program sapi kerbau komoditas andalan negeri yang merupakan program unggulan Kementerian Pertanian," katanya.
Baca Juga:
Kelabui Konsumen, Pabrik Bakso Jeroan Sapi di Bekasi Beromzet Dibongkar Polisi
Ia menyampaikan, peningkatan populasi sapi dan kerbau secara nasional melalui melalui IB agar Sulbar dapat mendukung swasembada daging yang ingin dicapai pemerintah secara nasional.
"Sulbar mengembangkan sapi berbagai jenis untuk meningkatkan populasi dan kualitas yang unggul," katanya.
[Redaktur: Sutrisno Simorangkir]