Dennis Lim selalu tampil ceramah dengan gaya anak muda kekinian.
Di Masjid Baitul Anwar, Dennis Lim menyampaikan ceramah dengan pakaian kemeja putih berlapis kain Sutra Mandar warna hitam corak silver dengan peci hitam celana berwarna coklat.
Baca Juga:
Gubernur Kalsel Pastikan Kesiapan Posko untuk Layani Jamaah Haul Guru Sekumpul
Sedangkan istri Koh Dennis mengenakan gamis putih dengan wajah tertutup cadar.
Sebelum menyampaikan ceramahnya, Koh Dennis menyapa jemaah dengan melambaikan tangan dan senyuman manis.
Membuat pendengar dari lantai satu dan dua teriak histeris melihat senyuman Koh Dennis.
Baca Juga:
Kepulangan Jamaah Haji di Pandan, Tapteng: Suatu Tradisi Baru yang Penuh Makna
"Masyaallah, masyaallah, masyaallah Ustadz Koh Dennis,"ucap jemaah dengan penuh semangat membalas sapaan Koh Dennis.
Saat menyampaikan ceramahnya, Koh Dennis tampak teduh dan sesekali mengeluarkan jokes yang sedikit lucu yang menghibur para jemaah.
Nampak ratusan jemaah dari laki-laki dan perempuan sangat serius mendengarkan kajian keislaman yang disampaikan Koh Dennis.